Pertumbuhan Ekonomi Kota Bogor di Atas Nasional, Bima Beberkan Kunci Suksesnya

BOGOR-RADAR BOGOR, Wali Kota Bogor, Bima Arya menyebutkan, ada hal dibalik angka pertumbuhan ekonomi Kota Bogor sebesar 5,65 persen, yakni kesuksesan pengendalian inflasi, investasi dan potensi ekonomi yang dikembangkan, salah satunya peran dari Kamar Dagang dan Industri (Kadin).

Hal itu diketahui saat Bima Arya memberikan sambutan pada Rapimkota Kadin Kota Bogor di Auditorium M. Arsjad Rasjid P.M, Jalan KH. Abdullah bin Nuh, Kelurahan Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Rabu (8/3/2023).

“Apresiasi saya bagi Pak Gubernur, Bank Indonesia dan tentunya Kadin, bisa mengendalikan inflasi serta menjemput peluang-peluang ekonomi,” kata Bima Arya.

Translate »